Hal yang paling penting diperhatikan agar dapat mencapai tujuan dengan aman dan nyaman pada saat traveling harus dipikirkan secara matang. Contohnya adalah kelengkapan dari alat – alat yang dibutuhkan, perencanaan kegiatan, serta mempersiapkan bekal dan alat yang digunakan untuk melakukan kegiatan di luar alam.
Alhamdulillah kami mampu merampungkan sirkuit Ausangate Trek yang berketinggian rata-rata 4200-5200 mdpl ini dengan kondisi baik, aman dan nyaman. Aman harus diutamakan, wajib. Pasti. Kondisi nyaman akan tercipta jika sudah lulus kondisi aman. Nyaman akan datang jika kita mampu meracik segala kelengkapan teknis kita dengan kondisi fisik kita yang sdh dilatih sebelumnya dan nonfisik.
Lelah itu jelas, wajar. Namun ada faktor lain yang menyempurnakan ekspedisi. Tekad dan mental wajib kita miliki. Tekad berekspedisi, Tekad pantang menyerah, yang dapat mengatrol psikis kita. Dan itu semua akan mengarah pada satu hal yang mewajibkan kita jaga dengan konsisten, yakni: Fokus.
Fokus sejak awal sebelum memulai ekspedisi. Fokus sejak melakukan persiapan perencanaan. Fokus ketika sedang berada dalam lingkaran antusiasme berekspedisi. FOKUS bahwa tujuan utama berekspedisi, apapun bentuknya, kemanapun, kapanpun, yaitu kembali pulang ke rumah dengan selamat.
salah satu keriaan ketika menginjak tanah Peru adalah dapat berjumpa berinteraksi dengan Alpaca & Llama. Hewan endemik pegunungan Andes yang dianggap sakral oleh masyarakat pegunungan andes.
Alpaca maupun Llama rata2 hidup di ketinggian, pegunungan Andes tentunya, selain di Peru kita dapat menjumpainya di wilayah lain Selatan Amerika, macam Ecuador, Argentina, Chile. Keberadaan Alpaca dan Llama sangat memberi kontribusi pada masyarakat disana, selain wool yang dihasilkan yg dapat dijadikan selimut, pakaian dsb, mereka juga dapat membantu para petani untuk menjaga wilayah perkebunannya. Dahulu pun Alpaca dan Llam sering pula dilibatkan pada upacara keagamaan masyarakat suku Inka, sebab sering dikaitkan dengan keberuntungan dan kesuburan.
Pengalaman yang saya dapatkan di foto yang dijepret oleh Yunaidi ini juga cukup unik. Saya berinteraksi dengan sekawanan Alpaca dan Llama diatas lembah “Balcony of Sacred Valley” yang berketinggian hampir 4000an mdpl. Dan berkesempatan bercengkerama dengan herbivore yang berbulu lembut ini juga termasuk salah satu wishlist saya sejak dulu.